Efendi Dali Kritik Kinerja Dinas PUPR Gorut

Efendi Dali Kritik Kinerja Dinas PUPR Gorut
Efendi Dali, Pemerhati Pemerintahan Gorontalo Utara. Rabu (3-7). Foto: Dok istimewa.

Gorontalo Utara- Efendi Dali, Pemerhati Pemerintahan Gorontalo Utara, kembali mengkitik kinerja Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Kabupaten Gorontalo Utara. Ia menyayangkan sikap pihak Dinas PUPR khususnya Bidang Bina Marga yang dinilai kurang melakukan koordinasi terkait penggunaan e-Catalog. Hal itu disampaikan Efendi saat bertatap muka dengan Penjabat Bupati Gorontalo Utara. Rabu (3-7).

"Saya sudah menyampaikan kepada Pj Bupati Gorontalo Utara untuk bertemu dan melakukan audiensi bersama teman-teman kontraktor. Permintaan itu telah diiyakan oleh beliau," ujar Efendi.

Efendi mengaku prihatin atas jika tidak ada koordinasi pada saat dikliknya pekerjaan yang menggunakan e-Cataloq di Bidang Bina Marga. Menurutnya, Pj Bupati Gorontalo Utara seharusnya membatalkan pekerjaan tersebut dan melakukan mekanisme yang sebenarnya.

"Kami sangat menjaga marwah Bupati dan nama baik Bupati Gorontalo Utara. Jika memang benar tidak ada koordinasi, harapan kami kepada Pj Bupati adalah untuk memposisikan orang yang profesional di Bidang Bina Marga. Hal ini penting karena menyangkut pekerjaan yang nantinya akan dimanfaatkan warga Gorontalo Utara," jelas Efendi.

Efendi juga menyoroti percepatan proses yang terjadi di Gorontalo Utara tanpa adanya undangan dari PUPR untuk melakukan sosialisasi dengan kontraktor.

"Kami berharap ada undangan dari PUPR untuk mengundang teman-teman kontraktor dalam sosialisasi, sehingga semua proses berjalan dengan transparan dan sesuai prosedur," tutupnya.

Penulis: Febri Latif

Editor: Burhan Bakari