Gelar Talkshow, Mahasiswa Magang UNG Bahas Industri Media Massa

Gelar Talkshow, Mahasiswa Magang UNG Bahas Industri Media Massa
Mahasiswa magang Jurnalistik, Jurusan Komunikasi, Universitas Negeri Gorontalo (UNG) menggelar Talkshow BISIK (Bincang Seputar Jurnalistik) di Coffee Kominfo, Kota Gorontalo. Senin (20-5). Foto: Dok istimewa.

Kota Gorontalo- Mahasiswa magang Jurnalistik, Jurusan Komunikasi, Universitas Negeri Gorontalo (UNG) menggelar Talkshow BISIK (Bincang Seputar Jurnalistik) dengan tema "Industri Media Massa dalam Memanfaatkan Sosial Media".

Kegiatan yang merupakan kerja sama antara Dinas Kominfo Kota Gorontalo, AMSI, SMSI dan IJTI mendatangkan dua Narasumber, yakni Jitro Paputungan dari Gorontalo Post, dan Yusuf Aulia Arifuddin dari Gopos.id. Kegiatan itu dimulai sejak pukul 16:00 WITA, di Coffee Kominfo, Jalan Jenderal Sudirman, Kota Gorontalo. Senin (20-5).

Abdul Wahab Thomas, selaku Sekertaris Jurusan Komunikasi UNG mengatakan, perbincangan seputar Jurnalistik memang telah banyak dijadikan sebagai konten pembicaraan. tetapi khusus di Gorontalo, hal itu merupakan gerakan yang perlu disambut.

"Sebab, di dalamnya itu kita bisa melihat updating tentang kondisi media terbaru serta apapun yang perlu dibicarakan dalam kepedulian kita terkait hal-hal yang bersinggungan langsung dengan Jurnalistik," tutur Abdul Wahab Thomas.

Selain itu, Abdul Wahab Thomas juga mengapresiasi dan merasa sangat bangga atas adanya kegiatan tersebut.

"Juga pendampingan dari teman-teman Kominfo, AMSI, IJTI dan SMSI," pungkasnya.

Tim Redaksi