Jelang Idul Adha, Polda Gorontalo Serahkan Hewan Kurban di Sejumlah Masjid

Polda Gorontalo- Dalam rangka menyambut Idul Adha 1445 Hijriah, Kapolda Gorontalo Irjen Pol Pudji Prasetijanto Hadi bersama Pejabat Utama Polda menyerahkan hewan kurban di dua masjid yang berada di Kota Gorontalo dan Kabupaten Bone Bolango serta di Taman Kanak-kanak Aisyiyah Bustanul Athfal 1, Masjid Nur Nidaa Ul Khairat Kelurahan Pauwo, Kabupaten Bone Bolango dan Masjid Bakri Kota Gorontalo.

Kapolda Gorontalo mengatakan, program pemberian bantuan hewan kurban merupakan salah satu program yang direncanakan oleh Kapolri yang dilaksanakan oleh Polda Gorontalo tujuannya untuk kebersamaan Polri dan masyarakat.

“Tidak semua masjid kami bisa berikan hewan kurban karena ada keterbatasan dari kami, mudah-mudahan hewan kurban yang diserahkan ini bisa bermanfaat kepada masyarakat sekitar dan kita semua, mohon kiranya diterima dengan harapan dapat didistribusikan kepada umat Muslim yang membutuhkan,” ujarnya. Jumat (14-6).

Ia juga berpesan kepada masyarakat untuk menjaga silaturahmi dan bergandengan tangan tanpa memandang perbedaan.

“Mari kita bergandengan tangan dengan semua masyarakat dan berbaur dengan semua masyarakat tanpa melihat perbedaan. Semoga kebersamaan yang sudah ada dapat terus ditingkatkan,” pungkasnya.

Tim Redaksi