PMI Provinsi Gorontalo Salurkan Bantuan untuk Korban Banjir di Talaga Jaya

PMI Provinsi Gorontalo Salurkan Bantuan untuk Korban Banjir di Talaga Jaya
Ketua Palang Merah Indonesia (PMI) Provinsi Gorontalo, Ishak Liputo menyalurkan puluhan paket bantuan kepada warga terdampak banjir akibat luapan Danau Limboto. Foto: Dok Banthayo

Kabupaten Gorontako- Ketua Palang Merah Indonesia (PMI) Provinsi Gorontalo, Ishak Liputo menyalurkan puluhan paket bantuan kepada warga terdampak banjir akibat luapan Danau Limboto. Pendistribusian bantuan itu dipusatkan di Desa Luwoo, Kecamatan Talaga Jaya, Kabupaten Gorontalo. Kamis (8-8).


Selain itu, PMI Provinsi Gorontalo juga melakukan pemeriksaan kesehatan secara langsung kepada warga masyarakat. Dan donor darah.

"Kami atas nama pengurus PMI turut perihatin, semoga saudara-saudara kita diberikan kesabaran di dalam menerima ujian ini. Dan kita berdoa semoga air segera surut, sehingga masyarakat bisa melakukan aktivitasnya seperti biasa," kata Ishak.

Sementara itu, Camat Talaga Jaya, Mohammad Rizal Botutihe menyampaikan ungkapan terima kasih kepada pihak PMI yang telah tulus memberikan bantuan kepada warga korban banjir.

"Terima kasih atas bantuan yang telah diberikan, cukup membantu kami meringankan beban di saat terkena musibah banjir saat ini," pungkasnya.

Penulis: Burhan Bakari