Roni Imran dan Ramdhan Mapaliey Bagikan 1.001 Paket Bantuan untuk Korban Banjir

Roni Imran dan Ramdhan Mapaliey Bagikan 1.001 Paket Bantuan untuk Korban Banjir
Roni Imran dan Ramdhan Mapaliey bagikan 1.101 paket bantuan untuk korban banjir. Kamis (18-7). Foto: Dok Banthayo.

Kota Gorontalo- Bakal Calon Bupati dan Bakal Calon Wakil Bupati Gorontalo Utara, Roni Imran dan Ramdhan Mapaliey, menyalurkan bantuan kemanusiaan kepada korban banjir yang ada di Kabupaten Gorontalo dan Kota Gorontalo. Kamis (18-7).

Roni Imran, yang juga seorang pimpinan DPR di Kabupaten Gorontalo Utara menyatakan, bahwa bantuan ini adalah bentuk kepekaan sosial darinya dan Ramdhan Mapaliey yang juga merupakan seorang Kepala Desa Pasalae, yang secara kebetulan bersiap maju dalam Pemilihan Kepala Daerah 2024.

"Hari ini kami telah bagikan bantuan kemanusiaan di Kabupaten Gorontalo dan Kota Gorontalo, serta kemarin di Kabupaten Gorontalo Utara," ujar Roni Imran.

Roni bilang, paket bantuan yang mereka bagikan mencakup ribuan paket, yang berisi beras premium, gula pasir, dan minyak goreng, untuk membantu meringankan beban masyarakat yang terdampak banjir di Gorontalo.

"Kami telah membagikan 100 paket di Kabupaten Gorontalo, 618 paket di Kota Gorontalo yang tersebar di 8 titik lokasi, dan 283 paket di Kabupaten Gorontalo Utara yang tersebar di 5 titik lokasi banjir. Total paket bantuan yang dibagkian sebanyak 1.001 paket,” tambah Roni Imran.

Sementara itu, Bakal Calon Wakil Bupati, Ramdhan Mapaliey menyebutkan, bantuan ini diberikan dengan slogan 'romantis', singkatan dari Roni Ramdhan Optimis. Ramdhan berharap bantuan ini dapat memberikan manfaat bagi semua yang terdampak.

"Kami berharap agar ke depan, kami dapat mengagendakan bantuan semacam ini tidak hanya dalam situasi musibah seperti banjir," tutup Ramdhan Mapaliey.

Penulis: Febri Latif

Editor: Burhan Bakari