Sekda Gorut Terima Kunjungan Kepala BASARNAS Baru

Gorontalo Utara – Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Gorontalo Utara (Gorut), Suleman Lakoro, menerima kunjungan audiensi Kepala Kantor Pencarian dan Pertolongan (BASARNAS) Gorontalo, Heriyanto bersama rombongan.di ruang kerja Sekda Gorontalo Utara, Rabu (5/4)

Kunjungan Kepala Basarnas itu untuk menjalin sinergitas antara Basarnas Gorontalo dengan Pemerintah Daerah (Pemda) Kabupaten Gorontalo Utara, sekaligus memperkenalkan diri sebagai Kepala Pencarian dan Pertolongan Gorontalo yang baru.

“Dan saya selaku pemda, menerima beliau dan rombongan yang sekaligus bersilaturahim dalam rangka pelaporan bahwa beliau sebagai pejabat yang baru Insya Allah dapat melaksanakan tugas dengan maksimal. Untuk itu perlu bekerja sama dengan seluruh pemerintah kabupaten/kota di Provinsi Gorontalo, sebagaimana tugas beliau,” ujar Suleman

Pemda Gorut sangat berterima kasih kepada Basarnas yang selama ini sangat peduli dalam hal penanganan masalah kemanusiaan dan bencana alam, dan dengan adanya pimpinan Basarnas Gorontalo yang baru, dapat lebih meningkatkan kerjasama yang telah terjalin dengan baik.

Karena wilayah Gorut merupakan daerah rawan bencana, terlebih untuk wilayah pesisir pantai, yang diharapkan juga menjadi perhatian masyarakat untuk tetap berhati-hati serta berikhtiar agar terhindar dari bencana alam.

Saat ditemui terpisah, Kepala Basarnas Gorontalo, Heriyanto mengatakan, selain bersilaturahim, kunjungan tersebut bertujuan untuk meningkatkan koordinasi, sinergitas dan kolaborasi dengan Pemda Gorontalo Utara khususnya dalam hal meningkatkan kewaspadaan serta penanggulangan bencana yang sering terjadi di wilayah Gorontalo Utara.

“Tujuan dari kunjungan kami ke Gorontalo Utara selain bersilaturahmi, kami juga memperkenalkan diri sebagai Kepala Basarnas Gorontalo yang baru, sekaligus meningkatkan koordinasi, kolaborasi serta sinergitas dengan Pemda Gorontalo Utara,” terangnya.

Heriyanto menambahkan, permintaan juga akan memberikan edukasi serta terhadap masyarakat khususnya yang ada di lokasi siaga bencana, agar selalu waspada dan siap siaga.

Heri juga menghimbau kepada seluruh masyarakat yang ada di wilayah rawan bencana di Kabupaten Gorontalo Utara, agar selalu waspada dan tetap berhati-hati dengan kondisi cuaca, khususnya bagi para nelayan yang akan melaut.

Penulis : FL