Usung Tema Kelapa, FPDL 2023 Siap Digelar

Kabupaten Gorontalo- Festival Pesona Danau Limboto (FPDL) bakal kembali digelar pada 16 sampai 21 Juni 2023 di kawasan Danau Limboto Pentadio Resort, Telaga Biru.

Perhelatan FPDL dilaksanakan oleh Dinas Kepemudaan Olahraga dan Pariwisata Kabupaten Gorontalo serta didukung Kementerian Pariwisata Ekonomi Kreatif Republik Indonesia.

Festival Pesona Danau Limboto tahun ini akan mengusung tema kelapa sebagai bentuk dukungan Pemkab Gorontalo dalam melestarikan lingkungan sekaligus memperkenalkan keragaman kelapa menjelang dilaksanakannya Hari Kelapa Sedunia Word coconut day di daerah itu.

"Event ini sebagai upaya pemerintah dalam mempromoskan produk-produk kelapa ke khalayak luas," kata Bupati Nelson Pomalingo. Rabu (7)6).

Selain mempromosikan beragam kuliner dan kerajinan dari bahan kelapa. FPDL tahun ini diharapkan menjadi ajang bagi UMKM untuk bisa saling bertukar infomasi dan wawasan bagaimana memasarkan produk dan meningkatkan kualitasnya, sambung Nelson.

"Kelapa dipilih jadi tema FPDL, sebab Kabupaten Gorontao adalah salah satu daerah penghasil kelapa terbesar di Indonesia," terangnya.

Karisma Event Nusantra Festival Danau Limboto juga akan diisi dengan beragam  atraksi seni dan budaya nusantara. Serta ragam kegiatan di antaranya, Festival Kuliner Khas Gorontalo, Pemeran UMKM, Fun Run, Lomba Perahu Nelayan, lomba layangan tradisional dan berbagai lomba lainnya yang telah disiapkan panitia.