Arifin Bau Tempati Rumah Baru Bantuan Dinas Perkim Kabupaten Gorontalo

Arifin Bau Tempati Rumah Baru Bantuan Dinas Perkim Kabupaten Gorontalo
Keluarga Arifin Bau, penerima bantuan rumah dari Dinas Perumahan dan Kawasan Permukiman Kabupaten Gorontalo. Rabu, (5/10). Foto: Dok banthayo

Kabupaten Gorontalo- Jarum jam menunjukan pukul enam pagi, Dari kejauhan sekilas terlihat seorang pria dengan raut wajah berseri bahagia sedang menyeruput kopi yang diseduh istrinya duduk di teras rumah.

Sepintas juga terdengar gelak tawa gembira bocah yang bermain bersama di ruang tamu.

Momen bahagia itu tergambar ketika Kepala Dinas Perumahan dan Kawasan Permukiman Kabupaten Gorontalo, Haris Suparto Tome  bersama tim mendatangi rumah baru Arifin Bau di Desa Dulamayo Selatan, Kecamatan Telaga, belum lama ini.

Arifin Bau Yusnidar, adalah salah seorang warga miskin penerima program rumah bantuan dari Pemerintah Kabupaten Gorontalo.

Rumah lama Arifin yang berada di atas puncak Bukit Pasolo. Foto: Dok banthayo 

Dengan senyum ramah, Arifin membagikan cerita bahagianya setelah menempati rumah layak huni bantuan tersebut.

Arifin mengisahkan, dirinya tak pernah bermimpi akan memiliki rumah yang layak, sebab selama tinggal di rumahnya yang berada di atas bukit, ia sudah beberapa kali didata sebagai calon penerima bantuan, namun bantuan yang dijanjikan tak kunjung diterima.

“Saat malam pertama, serasa tinggal di rumah orang lain,” kata Arifin.

Bantuan rumah permanen dilengkapi fasilitas jamban ini, membuat Arifin dan keluarganya bahagia dan bisa beristirahat dengan nyaman dan melakukan aktivitas kesehariannya.

“Rumah ini seperti istana bagi kami,” sambungnya terharu.

Arifin pun tak lupa bersyukur dan berterima kasih kepada pemerintah yang telah membantunya mendapatkan rumah impian bagi keluarga tercintanya.

“Terima kasih bupati, kadis perumahan dan bunda kepala desa,”

Terima kasih telah mewujudkan impian saya dan keluarga memiliki rumah layak huni, serta sudah menghilangkan kegundahan kami warga kurang mampu, pungkasnya.